Berita
Marissa Putri Bersimpuh Minta Maaf usai Tabrak IRT hingga Tewas, Sebelumnya Bawa Uang Rp25 Juta ke Suami Korban
Marissa Putri (21), terdakwa dalam kasus kecelakaan yang tewaskan seorang IRT di Pekanbaru bersimpuh minta maaf ke suami korban.
MPN Indonesia - Marissa Putri (21), terdakwa dalam kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang ibu rumah tangga (IRT) di Pekanbaru, Riau menyampaikan permintaan maaf kepada keluarga korban.
Permohonan maaf ini disampaikan langsung Marissa kepada suami korban, Iswadi saat menjalani sidang di Pengadilan Negeri (PN) Pekanbaru pada Kamis (31/10).
Berharap Hukum Tetap Berjalan
Dalam persidangan, Iswadi menyatakan bahwa ia secara pribadi telah memaafkan Marissa atas kecelakaan yang menewaskan istrinya.
Meski demikian, ia berharap proses hukum berjalan sesuai prosedur dan terdakwa tetap bertanggung jawab.
“Secara pribadi saya maafkan. Saya berharap urusan ini selesai. Tapi, soal hukum, terimalah konsekuensinya,” ujar Iswadi.
Mendengar pernyataan Iswadi, Marissa pun terlihat bersimpuh sembari mencium tangan Iswadi.
“Saya minta maaf, Pak… Saya menyesal,” ucap Marissa.
Di sidang ini, Marissa hadir bersama kuasa hukumnya dalam agenda mendengarkan keterangan saksi terkait kecelakaan yang menewaskan Renti Marningsih (46).
Keluarga Korban Tolak Uang dari Marissa
Di persidangan, Iswadi mengatakan beberapa waktu setelah kecelakaan, Marissa beserta ibu dan sepupunya mengunjungi Iswadi untuk menyampaikan belasungkawa.
Iswadi mengungkapkan bahwa dalam kunjungan tersebut, pihak Marissa memberikan amplop berisi uang duka sebesar Rp25 juta.
“Saat itu, mereka membawa amplop berwarna cokelat yang berisi uang Rp25 juta,” ujar Iswadi di hadapan majelis hakim.
Namun, keluarga korban memutuskan menolak uang duka tersebut. Penolakan ini didasari oleh pertimbangan bahwa Marissa berasal dari keluarga yang kondisi ekonominya terbatas, dengan ayah yang sedang sakit stroke.
-
Gadget2 months ago
Pecinta iPhone Merapat! Begini Cara Ikut Pre-Order iPhone 16
-
Berita3 months ago
Pria di Aceh Tenggara Bunuh Istri karena Sering Live TikTok
-
Internasional3 months ago
Wanita Pelari di Malaysia Berlumuran Darah usai Diserang Berang-Berang
-
Berita3 months ago
Pertamax Masuk Kategori BBM Kotor Seperti Pertalite
-
Olahraga2 months ago
Erick Thohir Bakal Datangkan Presiden FIFA ke Indonesia pada Oktober 2024.
-
Viral2 months ago
Tulis Surat Terbuka ke Jokowi, Ibu Korban Pencabulan oleh DPRD Singkawang: Pelaku Terlalu Kuat & Berkuasa
-
Viral2 months ago
Caleg DPRD Singkawang yang Diduga Pelaku Pencabulan Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD
-
Entertainment3 months ago
Lolly Dijemput Paksa Nikita Mirzani, Bawa Polisi dan dr. Oky Pratama